Cara Mencegah Cacingan Pada Balita

Cara Mencegah Cacingan Pada Balita - Halo Sobat Carasasaja, Pada Artikel yang sobat baca kali ini dengan judul Cara Mencegah Cacingan Pada Balita, saya telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk sobat baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi artikel atau postingan Artikel Kesehatan, yang saya tulis ini dapat sobat pahami. baiklah, selamat membaca.


Judul : Cara Mencegah Cacingan Pada Balita
link : Cara Mencegah Cacingan Pada Balita

Baca juga


Cara Mencegah Cacingan Pada Balita

Cara Mencegah Cacingan Pada Balita - Menurut data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), sekitar 1,5 miliar orang atau 24 persen dari total populasi dunia menderita infeksi cacingan. Infeksi cacingan secara luas tersebar di area tropis seperti Indonesia.

Data WHO juga menunjukkan, lebih dari 270 juta anak usia pra sekolah dan lebih dari 600 anak usia sekolah tinggal di area dengan sanitasi yang tidak bersih. Kondisi ini yang memicu cacing berkembang biak dengan cepat.

 
 
"Gejala yang ditunjukkan penyakit cacingan tidak khas, seperti nafsu makan menurun, diare, ataupun sulit konsentrasi. Maka dari itu, sulitnya mendeteksi cacingan, sebaiknya memicu masyarakat menjalani pola hidup bersih dan sehat," ujar Head of Medical Affairs, PT Johnson&Johnson, dr. Rospita Dian, dalam temu media bersama Combantrin, di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Cacingan mudah dihindari dengan menerapkan pola hidup sehat, dimulai dengan menjaga kebersihan sanitasi seperti cuci tangan dengan air mengalir dan sabun, konsumsi air bersih untuk rumah tangga, perilaku jamban sehat, serta menggunting kuku.

"Pemerintah melalui Kemenkes telah menyiapkan program pengendalian kecacingan di Indonesia, di mana sasarannya adalah anak sekolah dasar dan balita. Mengingat pada usia tersebut, dampak yang ditimbulkan akibat cacingan akan merugikan pertumbuhan fisik dan mental," ungkapnya.

Selain itu, pola hidup sehat yang tidak kalah penting adalah menggunakan alas kaki. Ia menegaskan, sebisa mungkin dapat menghindari kontak langsung antara kulit dengan tanah dan air keruh.

"Cacing tambang mampu menembus kulit manusia, sehingga tidak memakai alas kaki menjadi salah satu pemicu timbulnya penyakit cacingan. Cara pencegahan lainnya yaitu konsumsi obat cacing selama satu tahun sekali secara rutin," ujarnya.


Sekian Artikel Cara Mencegah Cacingan Pada Balita

Sampailah kita pada akhir artikel Cara Mencegah Cacingan Pada Balita kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk sobat semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
sobat sekarang membaca artikel Cara Mencegah Cacingan Pada Balita dengan alamat link https://carasasaja.blogspot.com/2017/10/cara-mencegah-cacingan-pada-balita.html

Comments