6 Cara Mengatasi "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" di HP OPPO - Halo Sobat Carasasaja, Pada Artikel yang sobat baca kali ini dengan judul 6 Cara Mengatasi "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" di HP OPPO, saya telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk sobat baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi artikel atau postingan Artikel Telah Berhenti, Artikel Tidak Cukup Ruang, Artikel Tips OPPO, yang saya tulis ini dapat sobat pahami. baiklah, selamat membaca.
Judul : 6 Cara Mengatasi "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" di HP OPPO
link : 6 Cara Mengatasi "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" di HP OPPO
6 Cara Mengatasi "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" di HP OPPO
NGAWI DIAN – Solusi Cara Mengatasi "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" di OPPO. Media penyimpanan menjadi bagian yang sangat penting untuk menyimpan berbagai data atau file kesukaan. Smartphone OPPO hadir dengan memori Internal dengan kapasitas yang bermacam – macam, ada yang 4 GB, 8 GB, 16 GB, 32 GB, dan juga 64 GB. Harga menjadi patokan besaran memori yang akan di dapatkan.
Baca Juga :
- 3 Cara Mengatasi “Maaf, Kontak Telah Berhenti” di OPPO
- 10 Cara Mengatasi HP OPPO Yang Sering Mati Sendiri 100% Berhasil
Mengatasi "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" OPPO
Saat ini ada banyak para pengguna HP OPPO yang mengalami masalah pada smartphone mereka, termasuk anda juga yang bertuliskan "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat". Masalah semacam ini tentu penyebabnya karena memori Internal telah penuh. Banyaknya file dan aplikasi yang tersimpan membuat memori Internal penuh. Terkadang tidak belum sampai penuh, pesan tersebut selalu muncul berulah – ulang. Dan yang pasti, pengguna merasa bingung dalam mengatasinya. Untuk Mengatasi Pesan Error Bertuliskan "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" Di HP OPPO, silahkan anda simak langkah – langkahnya berikut ini.
1. Hapus Pesan Masuk (SMS)
Solusi pertama yang bisa anda coba lakukan adalah membersihkan history pesan atau pesan masuk yang masih tersimpan. Pesan masuk yang terlalu banyak, bahkan sampai ribuan pesan tidak pernah dihapus sama sekali, maka anda harus menghapusnya. Namun apabila anda tidak memiliki history pesan, maka anda bisa mengabaikan solusi pertama ini.
2. Hapus File Cache Android
Untuk solusi yang kedua, anda bisa membersihkan file cache yang menumpuk terlalu banyak. Ada banyak aplikasi cleaner yang bisa anda gunakan. Gunakan aplikasi Cleaner tersebut untuk membersihkan file cache dan recidual sampai bersih. Untuk cara membersihkan file cache manual tanpa aplikasi, anda bisa ikuti langkah – langkahnya dibawah ini.
- Buka menu Pengaturan » Setelan Tambahan » Manajemen Aplikasi » Semua » Cari aplikasi “Nama Aplikasi” » Kemudian tap “Hapus Cache”.
NOTE : Metode di atas saya lakukan pada Smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1. Jika anda menggunakan Smartphone beda sistem, anda bisa menyesuaikan sendiri metodenya.
Baca Juga :
- Apa Itu Cache? Ini Penjelasan dan Cara Membersihkannya
- Cara Membersihkan Cache Pada OPPO A37
- 2 Cara Membersihkan File Cache di HP Android
- 18 Aplikasi Cleaner / Pembersih Android Terbaik Dan Terpopuler
3. Pindahkan Aplikasi Ke MicroSD
Selanjutnya, anda bisa memindahkan aplikasi yang terinstall di Memori Internal ke Memori Eksternal (MicroSD). Dengan memindah aplikasi, anda bisa menghemat puluhan bahkan ratusan MB pada memori Internal. Cara ini bisa anda lakukan pada smartphone OPPO bersistem Kitkat 4.4 ke atas. Dan untuk melakukannya, silahkan anda simak langkah – langkahnya dibawah ini.
- Buka menu Pengaturan » Setelan Tambahan » Manajemen Aplikasi » Diinstall » Cari “Nama Aplikasi” » Kemudian tap “Pindahkan Ke SD Card”.
NOTE : Metode di atas saya lakukan pada Smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1. Jika anda menggunakan Smartphone beda sistem, anda bisa menyesuaikan sendiri metodenya.
Baca Juga :
- Cara Memindahkan Aplikasi Ke SD Card (MicroSD) di HP OPPO
- Cara Memindahkan Aplikasi Android Ke SD Card Tanpa Root
4. Pindahkan Foto, Musik, dan Video ke MicroSD
Untuk solusi yang keempat, anda bisa memindahkan semua file foto, musik, dan video ke Memori Eksternal. Seperti yang anda tahu bahwa ukuran satu foto selfie di HP OPPO terbilang cukup besar, sehingga membuat media penyimpanan cepat habis. Dengan memindahkan semua file tersebut, maka ruang penyimpanan yang ada di Memori Internal akan lebih luas / lebih lega. Dan yang pasti, pesan error tersebut tidak akan muncul kembali.
5. Hapus Aplikasi Yang Tidak Digunakan
Solusi kelima, anda bisa menghapus aplikasi yang tidak penting atau sudah tidak anda gunakan lagi. Aplikasi yang tidak dipakai akan membuang banyak memori. Khususnya game yang sudah tidak anda mainkan, maka sebaiknya anda hapus saja game atau aplikasi tersebut. Dan untuk menghapus aplikasi, silahkan anda simak langkah – langkahnya dibawah ini.
- Buka menu Pengaturan » Setelan Tambahan » Manajemen Aplikasi » Cari “Nama Aplikasi” » Kemudian tap “Hapus Instalasi”.
NOTE : Metode di atas saya lakukan pada Smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1. Jika anda menggunakan Smartphone beda sistem, anda bisa menyesuaikan sendiri metodenya.
Baca Juga :
- Cara Menghapus Aplikasi di Android Mudah dan Cepat
- Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Android Mudah dan Cepat
6. Factory Reset
Apabila semua metode diatas tidak berhasil mengatasi pesan error bertuliskan "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat", maka anda bisa mencoba untuk melakukan factory reset. Sebelum melakukan factory reset, pastikan anda melakukan backup pada semua file yang anda simpan. Dan untuk melakukan factory reset di HP OPPO, anda bisa simak langkah – langkahnya dibawah ini.
- Buka menu Pengaturan » Setelan Tambahan » Buat Cadangan dan Reset » Kemudian tap “Hapus Data Aplikasi dan Aplikasi Yang Dapat di Bongkar”.
NOTE : Metode di atas saya lakukan pada Smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1. Jika anda menggunakan Smartphone beda sistem, anda bisa menyesuaikan sendiri metodenya.
Baca Juga :
Dengan hadirnya beberapa metode diatas, semoga HP OPPO anda bisa normal kembali. Metode – metode diatas bisa anda lakukan pada semua tipe OPPO seperti OPPO A37, Oppo A59, Oppo R9 Plus, Oppo F1 Plus, Oppo A53, Oppo A33, Oppo Neo 7, Oppo R7s, Oppo R7 Lite, Oppo R5s, Oppo Mirror 5s, Oppo Mirror 5, Oppo Joy 3, Oppo R7 Plus, Oppo Neo 5 2015, Oppo Neo 5s, Oppo Mirror 3, Oppo Joy Plus, Oppo Find 5 Mini, Oppo Yoyo, Oppo N3, Oppo N1 Mini, dan perangkat OPPO lainnya.
Baca Juga :
- 4 Cara Mengatasi “Sayangnya, Proses com.android.systemui Telah Berhenti” di Android
- Cara Mengunci Sinyal 3G HSDPA+ di HP Android
Demikian ulasan singkat mengenai Cara Mengatasi "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" Di Smartphone OPPO, semoga bisa membantu dan bermanfaat. Jika ada sesuatu yang ingin anda tanyakan atau sampaikan, silahkan tulis melalui kolom komentar dibawah ini. Terima kasih dan selamat mencoba!!
Sekian Artikel 6 Cara Mengatasi "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" di HP OPPO
Sampailah kita pada akhir artikel 6 Cara Mengatasi "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" di HP OPPO kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk sobat semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
sobat sekarang membaca artikel 6 Cara Mengatasi "Tidak Cukup Ruang Pada Perangkat" di HP OPPO dengan alamat link https://carasasaja.blogspot.com/2017/03/6-cara-mengatasi-cukup-ruang-pada.html
Comments